Id:Glossary

From OpenStreetMap Wiki
Jump to navigation Jump to search

Halaman ini berisi daftar istilah teknis dan sehari-hari yang digunakan di dalam dan sekitar proyek OpenStreetMap. Hal ini terutama ditujukan bagi para kontributor peta pemula, atau mereka yang baru memulai di bidang tertentu dari proyek ini: sebagian besar definisinya seharusnya tidak lebih dari dua baris.

A · B · C · D · E · F · G · H ·  I  · J · K · L · M · N · O · P · Q · R · S · T · U · V · W · X

Catatan: Daftar ini tentu saja belum lengkap, dan masih ada banyak istilah khusus lainnya yang digunakan di dalam maupun sekitar OpenStreetMap. Judul halaman yang digunakan di Wiki biasanya singkat dan padat, dengan definisi yang muncul di bagian atas sebagian besar halaman: Anda mungkin dapat menemukan jawaban Anda dengan melakukan pencarian.

Silakan bantu menyempurnakan Daftar Istilah ini dengan menambahkan istilah-istilah yang berguna bagi para pemeta pemula (terutama jika Anda sendiri seorang pemula!). Jika ada istilah yang ingin Anda tambahkan tetapi belum yakin dengan definisinya, silakan tambahkan dengan tanda [STUB] pada bagian tempat definisi seharusnya berada.

A

  • API: Antarmuka Pemrograman Aplikasi (Application Programming Interface): bagaimana sebuah perangkat lunak berkomunikasi dengan perangkat lunak lainnya. OSM API atau OSM Protocol memungkinkan program komputer untuk mengakses database OSM. Ini mengikuti pendekatan REST untuk pembuatan layanan web.
  • area: sebuah poligon yang mewakili sebuah area di muka bumi, contohnya sebuah taman atau sebuah bangunan. Area dipetakan sebagai garis (way) tertutup ("sirkular") dengan penanda (tag) yang sesuai untuk area. Bentuk yang rumit (misalkan dengan adanya lubang di dalamnya) dapat digambarkan menggunakan multipoligon.
  • area of interest (AOI): wilayah, besar maupun kecil, yang Anda petakan atau Anda menaruh perhatian khusus terhadapnya di dalam peta. Dalam sebuah proyek Tasking Manager atau tantangan MapRoulette, wilayah geografis merupakan area di mana proyek tersebut berlangsung.
  • armchair mapping: tindakan menyunting peta tanpa survei (artinya tanpa meninggalkan tempat duduk Anda). Ini biasa dilakukan dengan mengacu pada photo udara.
  • attribute: Sifat-sifat sebuah obyek dalam dunia nyata. Di dalam basis data, atribut lokasi dan luasnya dikodekan dalam bentuk geometri elemen. Atribut lainnya, seperti jenis objek dan batasan akses, dikodekan menggunakan penanda (tag).
  • ATYL, penanda apapun yang Anda mau (any tags you like): Sebuah panduan yang memungkinkan pengguna dapat secara bebas membuat penanda (tag) baru yang dapat di verifikasi dan dapat dipetakan di OpenStreetMap tapi tidak terdapat di skema penandaan (tagging scheme).

C

  • cadastre: Peta indeks resmi yang menunjukkan lokasi dan luas bidang tanah (“kapling”) beserta informasi kepemilikannya. Sebagai contoh di UK, lihat INSPIRE.
  • Carto: Lihat OSM Carto
  • centroid: Titik tengah dari sebuah area yang diturunkan secara matematis, biasanya digunakan untuk menampilkan label tulisan dari sebuah tempat. centroid dari sebuah area tidak selalu berada di dalam area, terutama dalam kasus multipoligon atau area yang berbentuk seperti tapal kuda. Lihat Wikipedia.
  • changeset: Sekelompok hasil suntingan yang dibuat oleh seseorang pengguna atau kontributor OSM dalam jangka waktu (yang pendek) tertentu.
  • closed way: Sebuahgaris yang bagian ujung akhirnya sama dengan ujung awalnya, seperti ular yang menggigit ekornya sendiri. Garis tertutup mungkin bisa menggambarkan
(1) Sebuah fitur linier yang berakhir pada titik awalnya (seperti jalan yang membentuk putaran yang tandai dengan highway=* dan junction=roundabout); atau
(2) sebuah fitur area (seperti sarana olahraga leisure=pitch).
yang mana dari keduanya ini akan ditentukan oleh penanda garisnya: jika ia memiliki penanda yang menunjukkan sebagai area, maka garis ini akan menjadi area dengan sendirinya.
  • contributor: Seseorang yang berkontribusi dengan penyuntingan dan perbaikan peta dan proyek OSM lainnya (seseorang seperti Anda!). Orang yang berkontribusi melalui penyuntingan peta juga disebut sebagai mappers.
  • consumers: Lihat konsumen data.
  • CWG: Communication Working Group, sebuah komite dari Yayasan OSM (Foundation) yang menangani pers dan menjadi juru bicara dari kondisi terkini, tujuan-tujuan dan arah masa depan dari OSMF dan proyek-proyek OSM.

D

  • database: tempat di mana seluruh data peta OSM disimpan. Secara sederhana, ini berarti informasi tentang apa yang ada dan di mana lokasinya di dunia; secara teknis berupa instalasi PostgreSQL yang berjalan pada berbagai server, namun sebagian besar aplikasi mengaksesnya melalui API.
  • data consumers: Orang atau organisasi yang menggunakan data OpenStreetMap.
  • data item: Halaman wiki khusus yang berisi informasi terstruktur tentang penanda (tag) yang dapat dibaca baik oleh manusia maupun mesin. Nama halaman mereka Item:Q diikuti dengan sebuah angka. Sebagai contoh Item:Q104 untuk bridge:movable=*. Anda dapat mencari tautan ke data item di panel samping halaman wiki dari sebuah kunci (key) atau penanda (tag), atau di perangkat bergerak, dalam menu "More" di atas tiap halaman. Untuk informasi tentang status dari proyek "data item", lihat halaman Data items.
  • data primitive: sebuah istilah yang sudah berlaku lagi di OSM untuk elemen.
  • data users: lihat data consumers.
  • DWG: Data Working Group, sebuah komite dari Yayasan OSM (Foundation) yang menangani pelanggaran copyright, import dan vandalisme.

E

F

  • feature: elemen fisik dari sebuah lansekap yang dapat dipetakan.
  • FLOSS, FOSS: Perangkat lunak free/libre dan open source: perangkat lunak yang termasuk dalam dua kategori definisi ini.
  • Foundation: Lihat OSMF.
  • free software (juga libre software, FOSS atau FLOSS): Perangkat lunak yang didistribusikan dengan ijin untuk (1) menggunakannya untuk berbagai tujuan, (2) mempelajari dan memodifikasi kode programmnya, (3) membagikannya, dan (4) membagikan modifikasinya ("empat kebebasan"). Serupa dengan open source, tapi menempatkan penekanan pada etika kepemilikan bersama (software commons). Tidak semua perangkat lunak bebas tersedia secara gratis; "free" lebih ke pengertian "bebas", bukan harga. Lihat Free software on Wikipedia.

G

  • Galileo: Sebuah GNSS yang didanai dan didukung oleh Uni Eropa, melalui the European Space Agency. Lihat juga Galileo (satellite navigation) on Wikipedia.
  • geocoder: Bagian dari perangkat lunak yang mengkonversi deskripsi tekstual menjadi koordinat geografis. Lihat juga Address geocoding on Wikipedia.
  • GIS: Sistem informasi geografis. Lihat juga Geographic information system on Wikipedia.
  • GLONASS: Sebuah GNSS yang dikembangkan oleh Uni-Soviet, sekarang dijalankan oleh Rusia. Sehubungan dengan kondisi Rusia, GNSS ini dirancang untuk memberikan akurasi yang lebih baik untuk daerah-daerah yang memiliki altitude yang lebih tinggi dibanding GPS.
  • GNSS: Global Navigation Satellite System, istilah generik untuk sistem seperti GPS, GLONASS dan Galileo yang menggunakan sinyal satelit untuk menentukan lokasi Anda.
  • GNSS tracelog, GNSS trace, GPS trace, GPS track atau variasinya: serangkaian titik lokasi berdasarkan waktu yang direkam oleh penerima GNSS, yang menunjukkan rute yang dilalui. Lihat Merekam jejak GPS.
  • GPS: Global Positioning System. GNSS yang dibangun dan dijalankan oleh pemerintahan Amerika Serikat.
  • GPS unit: perangkat penerima sinyal GPS.
  • GPX: GPS Exchange Format: sebuah format XML yang digunakan untuk merepresentasikan data yang dikumpulkan oleh unit GPS. Server OSM menerima rekaman jejak dalam bentuk GPX.

H

I

  • imagery: Foto udara di dalam OSM yang dapat kita gunakan dalam pemetaan.
  • import: mengunggah data eksternal ke OSM. Selalu ikut kaidah panduan import.
  • iD: perangkat lunak untuk menyunting OSM yang berbasis browser. (Jangan disalah artikan sebagai id.)
  • id atau ID (juga OSM ID): biasanya merujuk ke nomor dari sebuah elemen yang dikenakan secara unik ke setiap tipe elemen. Sebagai contoh, id dari way way 26362128 adalah 26362128. Ada juga sebuah node titik (node) dengan id yang sama. Pada saat penulisan dokumen ini, relasi yang paling tinggi adalah id was relation 18466958 jadi belum terdapat sebuah relation relation 26362128. Id dapat juga merujuk ke username atau nomor referensi yang unik dari pengguna OpenStreetMap: lihat user ID. Lihat juga iD.
  • INSPIRE atau INSPIRE polygons: Infrastructure for Spatial Information in the European Community, sebuah sistem kadastral yang digunakan di Uni Eropa. Di beberapa negara, data tersedia untuk para mappers, sebagai contoh di UK melalui Land Registry INSPIRE Index Polygons. Kadastral berkaitan dengan pendaftaran, pengukuran, dan pemetaan tanah, terutama yang berhubungan dengan hak milik, batas, dan luas tanah.

J

  • Java ini dapat merujuk ke istilah berikut:
  • Java Applet: Dalam konteks OpenStreetMap, Anda mungkin pernah mendengar " "the Java applet" yang merujuk ke antarmuka penyuntingan yang sudah sangat tua, yang digunakan untuk memunculkan situs OpenStreetMap.org, tapi kemudian digantikan oleh Potlatch dan yang terakhir iD.
  • JOSM: penyunting OpenStreetMap berbasis Java. Ini merupakan alat untuk menampilkan dan menyunting peta yang awalnya ditulis oleh Imi. Penyunting ini akan berjalan di hampir semua komputer dan memungkinkan seseorang untuk melihat, menyunting dan menguggah data ke dalam basis data OpenStreetMap.

K

  • key: bagian pertama dari sebuah penanda (tag), yang berkaitan dengan nilai (value).
  • key=value (juga pasangan key/value atau k=sesuatu v=sesuatu yg lain): lihat tag.

L

  • layer: (1) tampilan yang spesifik di perangkat lunak atau website untuk melihat peta. (2) sebuah kunci (key) untuk menggambarkan hubungan vertikal dari tumpang susun elemen; lihat layer=*. (3) seperangkat elemen atau imagery dalam sebuah editor yang canggih seperti JOSM. (4) struktur internal dalam bagian perangkat lunak tampilan.
  • libre software: Lihat free software.
  • licence: biasanya yang dimaksud adalah lisensi pengguna, ketentuan-ketentuan yang mengatur siapapun yang dapat menggunakan OSM dan datanya. Kadang merujuk ke Ketentuan kontributor di mana kontributor memberikan lisensi atas karya mereka ke OSM dan kepada dunia secara umum.
  • local traffic: kendaraan yang tujuan dan asalnya masih berada dalam area tertentu.
  • LWG: Licensing Working Group sebuah komite dari Yayasan OSM (OSM Foundation) yang menangani lisensi dan hal-hal yang berkaitan dengan legalitas.

M

  • the map: Secara ketat, istilah ini merujuk pada OSM basis data (tidak dapat dibaca oleh manusia) yang berisi seluruh data OSM. Istilah ini juga digunakan dalam arti konvensional, yaitu representasi visual dari geografi dunia nyata (perhatikan konteksnya). Peta tersebut dapat dilihat di berbagai tempat dan perangkat lunak, serta dapat disunting menggunakan beberapa editor yang tersedia.
  • map features: fitur fisik yang ada di lapangan (dunia nyata), yang ditampilkan di OSM.
  • Mapnik: Sebuah librari GIS; yaitu kumpulan kode komputer yang melakukan sesuatu seperti memproyeksikan ulang dan menampilkan data geo-spasial. OSM menggunakan Mapnik untuk membuat tiles untuk slippy map.
  • mapper: Seorang kontributor yang memberikan kontribusi dengan cara melakukan pemetaan (mapping).
  • mapping: Menyunting peta. Suntingan ini bisa didasarkan hasil survei, foto udara (armchair mapping) atau sumber lainnya. Mapping" dapat juga merujuk pada tindakan memetakan dalam survei.
  • mapping party: sebuah kegiatan di mana Anda melakukan survei atau memetakan secara berkelompok. Jadwal "Mapping party" ke depan dapat ditemukan di kegiatan saat ini.
  • markup: sebuah bahasa komputer yang sangat sederhana yang memungkinkan seorang menggunakan karakter yang khusus (sebagai contoh ' / < >) untuk memberitahu komputer bagaimana menampilkan beberapa tulisan. Banyak sistem "markup" yang berbeda digunakan di lintas saluran OSM yang berbeda: ini opsional, jangan sampai membuat anda batal berkontribusi!
  • merge request: Lihat pull request.
  • multipolygon atau multipolygon relation: sebuah relasi yang menggambarkan bentuk poligon yang kompleks. Ini digunakan, sebagai contoh, ketika Anda ingin membuat area dengan lubang di tengahnya.
  • MUTCD: Manual on Uniform Traffic Control Devices. Standar rambu lalu lintas di Amerika Serikat, dengan padanannya di beberapa negara lain yang berbeda sekali dari Konvensi Vienna .
  • MWG: Membership Working Group, sebuah komite dari Yayasan OSM (OSM Foundation) yang menangani pendaftaran anggota dan iuran, sekaligus mempromosikan keanggotaan.

N

  • NMEA: Format yang digunakan untuk mewakili data yang dikumpulkan dari unit GPS.
  • node: Tipe yang paling sederhana dari tiga elemen. Banyak simpul (node) ada semata-mata untuk merepresentasikan bentuk geometris dari satu atau lebih way yang menggunakannya; dalam kasus seperti itu, simpul tersebut tidak memiliki tag. Simpul lainnya mewakili fitur titik seperti kotak pos (berdiri sendiri atau sebagai bagian dari sebuah way) atau penyeberangan jalan (selalu sebagai bagian dari sebuah way). Secara teknis, sebuah simpul adalah elemen yang memiliki nilai lintang dan bujur dalam sistem WGS84, daftar tag, dan beberapa metadata.
  • note: Sebuah komentar yang dapat ditambahkan pada peta di halaman utama untuk memberitahukan adanya kesalahan atau sesuatu yang kurang pada peta.

O

  • object: sering digunakan secara sinonim dengan elemen, tapi dapat juga merujuk pada konsep teknikal lainnya (ambiguous).
  • OGC: The Open Geospatial Consortium (http://www.opengeospatial.org/). Sebuah lembaga nirlaba yang menetapkan standar untuk penggunaan dan penyimpanan data geospasial.
  • open: Kami berusaha melakukan segala sesuatu dengan semangat keterbukaan. Peta kami bersifat “terbuka” dalam arti siapa pun dapat menggunakannya (terlepas dari persoalan lisensi), siapa pun dapat melihat bagaimana peta tersebut dibuat, dan siapa pun dapat berpartisipasi dalam proses itu. Selain itu, sebagian besar perangkat lunak kami bersifat open source dan free/libre software, yang memungkinkan para pengembang perangkat lunak untuk berpartisipasi dalam pengembangan proyek dengan cara tersebut.
  • open source (also OSS, FLOSS, FOSS): Perangkat lunak yang didistribusikan dengan izin untuk, antara lain, memodifikasi dan mendistribusikan ulang kode sumbernya. Terinspirasi oleh, dan mirip dengan, free software, namun menekankan pada kepraktisan dan keunggulan teknis dari model pengembangan ini, bukan pada etika kebebasan pengguna. Istilah open source umumnya tidak disingkat menjadi “OS” karena dapat membingungkan dengan operating system (sistem operasi) atau Ordnance Survey, sehingga lebih baik menggunakan singkatan lain.
  • operating system: Perangkat lunak seperti Linux, macOS, Windows, atau Solaris yang digunakan untuk pengelolaan tingkat rendah pada sistem komputer. Perangkat genggam juga memiliki sistem seperti ini. Di Inggris, singkatan OS dapat menimbulkan kebingungan karena juga dapat merujuk pada Ordnance Survey.
  • Ordnance Survey: Lembaga pemetaan pemerintah Inggris, dengan peta yang sangat detail yang dikumpulkan dan dibiayai oleh pembayar pajak... namun kemudian dijual kembali kepada mereka dengan harga yang sangat mahal. Singkatannya, OS, dapat membingungkan karena juga dapat merujuk pada operating system (sistem operasi).
  • OS: mungkin merujuk ke operating system atau (di UK) Ordnance Survey.
  • OSS: perangkat lunak Open source.
  • OSGeo: Yayasan Geo-spasial Sumber Terbuka ( Open Source Geospatial Foundation), mempromosikan pengembangan dan penggunaan Open Source, perangkat lunak geo-spasial berbasis komunitas.
  • OSM: OpenStreetMap. Semua proyek ini secara keseluruhan. Lihat tentang OpenStreetMap.
  • OSMF: Yayasan OpenStreetMap (OpenStreetMap Foundation), terdaftar sebagai perusahaan nirlaba yang mendukung proyek OpenStreetMap dan berlaku sebagai identitas legalnya.
  • .osm: Format XML yang dihasilkan dari basis data OSM. Ini digunakan untuk berkomunikasi menggunakan API dan merupakan salah satu format yang tersedia untuk planet dumps.
  • OSM Carto: Tampilan 'standard' dari peta yang digunakan di website openstreetmap.org. Catatan, ini bukan tampilan 'resmi' (memang tidak ada yang resmi), namun tetap memiliki pengaruh besar.
  • Overpass API atau Overpass: API hanya-baca (read-only) yang memungkinkan manusia dan mesin berinteraksi dengan basis data. API ini memungkinkan hampir semua jenis analisis terhadap basis data peta. Digunakan baik oleh para kontributor (untuk memeriksa kesalahan pemetaan) maupun oleh pengguna data.
  • Overpass Turbo: Alat berbasis peramban (browser) yang memudahkan pengguna dalam menggunakan Overpass API'. Tersedia di overpass-turbo.eu.
  • Overpass Turbo Wizard: Sebuah alat yang memungkinkan Anda membuat query Overpassdengan lebih mudah dibandingkan menulis kuerinya sendiri.
  • OWG: Operations Working Group: Sebuah komite dari OpenStreetMap Foundation yang menangani berjalannya server OSMF berikut penganggarannya.

P

  • parameter: [STUB]
  • parcel: (Secara hukum atau resmi) Sebidang tanah dengan batas yang telah ditentukan. Data bidang tanah (parcel data) mungkin tersedia dari pemerintah untuk membantu dalam pemetaan.
  • planet.osm: Ekspor yang diproduksi secara berkala berisi semua node, way, dan relation di OpenStreetMap, dalam satu berkas tunggal.
  • plugin (istilah dalam JOSM): Komponen perangkat lunak yang lebih kecil yang memperluas kemampuan aplikasi yang lebih besar — dalam hal ini, JOSM. Lihat JOSM/Plugins.
  • PostGIS: http://postgis.refractions.net/ Ekstensi untuk basis data PostgreSQL yang memungkinkannya menyimpan objek yang sesuai dengan spesifikasi fitur sederhana OGC. PostGIS digunakan oleh OSM bersama dengan Mapnik untuk menghasilkan tiles pada slippy map.
  • Potlatch: Editor versi lama; Potlatch 2 menempati posisi seperti iD di browser, sedangkan Potlatch 3 dikembangkan sebagai aplikasi mandiri dengan dukungan dari OSMF.
  • preset: Daftar tag yang disesuaikan oleh pengguna dari kategori yang sudah ada, yang dapat dengan cepat ditambahkan ke suatu elemen selama proses penyuntingan. (Digunakan baik di JOSM maupun iD, meskipun dengan cara yang sedikit berbeda).
  • projection: Metode untuk menerjemahkan permukaan bumi yang kira-kira berbentuk bulat ke tampilan datar. Proyeksi standar untuk materi OSM adalah Plate Carrée (tanpa transformasi, EPSG:4326). Proyeksi standar untuk rendering data OSM ke map tiles adalah Spherical Mercator (EPSG:900913).
  • protocol: Mungkin merujuk pada OpenStreetMap API atau protokol lain yang digunakan oleh perangkat lunak.
  • pull request atau merge request: (dalam pengembangan perangkat lunak) Perubahan pada kode suatu proyek yang diajukan untuk ditinjau oleh pengelola proyek. Jika disetujui, perubahan tersebut akan “ditarik” (merged) ke dalam proyek sehingga menjadi bagian permanen dari kode. Pull request sering diajukan sebagai tanggapan terhadap ticket dalam issue tracker (seperti yang terdapat di Codeberg, GitHub, GitLab, trac, dan lain-lain).

Q

  • query: Jika Anda ingin mendapatkan informasi dari seseorang, Anda mengajukan pertanyaan. Jika Anda ingin mendapatkan informasi dari basis data, Anda mengirimkan sebuah kueri kepadanya.
  • query language (QL): Komputer tidak memahami bahasa manusia, jadi queries harus dikirim dalam bahasa yang dapat dimengerti oleh komputer. Dalam OSM, hal ini biasanya menggunakan Overpass QL. Kueri terdiri atas sekumpulan operasi yang telah ditentukan sebelumnya, yang dapat digunakan oleh query server untuk menemukan data yang memenuhi kriteria tertentu.

R

  • redaction: Tindakan administratif yang membuat satu versi dari suatu elemen, atau seluruh riwayat elemen tersebut, tidak dapat diakses oleh pemetaan biasa maupun publik. Hal ini dapat dilakukan, misalnya, ketika informasi rahasia secara tidak sengaja dimasukkan ke dalam OSM. Redaksi yang paling terkenal terjadi pada tahun 2012, ketika kontribusi dari pengguna yang tidak menyetujui OpenStreetMap Contributor Terms yang baru dan perubahan lisensi ke Open Database License (ODbL) disembunyikan. Lihat [1].
  • regex atau regular expression: Secara sederhana, sebuah pola. Pola ini digunakan dalam kueri Overpass ketika Anda ingin menemukan semua teks (string) yang cocok dengan pola yang Anda tentukan.
  • ref: Sebuah tagyang digunakan untuk memasukkan nomor referensi pada objek, biasanya berasal dari sumber resmi. Sebagai contoh, semua bagian jalan tol yang menghubungkan London dan Cambridge diberi tag ref=M11. Lihat Map Features.
  • relation: Tipe elemenyang paling kompleks dan abstrak di antara tiga jenis elemen. Sebagai mapper pemula, Anda kemungkinan tidak perlu menyunting relation secara manual. Relation digunakan untuk merepresentasikan fitur atau konsep yang tidak dapat diwakili oleh satu nodeatau way saja, seperti area dengan lubang di dalamnya, rute bus , atau pembatasan belokan (turn restriction). Secara teknis, sebuah relation adalah elemen yang memiliki daftar berurutan dari elemen-elemen lain (masing-masing dapat memiliki “peran” tertentu), daftar tag, dan beberapa metadata. Sebuah role adalah teks standar yang menjelaskan fungsi elemen dalam relasi tersebut, seperti role inner atau role outer pada multipoligon. Anggota relation dapat berupa node, way, dan dalam beberapa kasus yang kompleks, relation lainnya dapat menjadi anggotanya. Relasi bukanlah kategori.
  • REST: Paradgima pengembangan web yang yang kita adopsi dengan protokol antarmuka (API). Ini berarti kita membuat obyek tersedia pada URL yang unik, dan mengikuti penggunaan fitur standard protokol HTTP.
  • revert (see Category:Revert): Mungkin merujuk ke membatalkan penghapusan dan membatalkan changeset sebagian atau keseluruhan.
  • router: Layanan atau peralatan yang membuatkan rute dari dua titik geografis menggunakan OSM atau data peta lainnya (sering digunakan sebagai bantuan navigasi).
  • rendering:
    • (sebagai kata benda) Sebuah representasi visual dari database (yang juga merupakan kode representasi dari fitu-fitur yang ada di lapangan). Satu kumpulan data dapat direpresentasikan (dirender) dengan berbagai cara yang berbeda: contohnya menggunakan warna dan huruf yang berbeda, atau menampilkan dan menyembunyikan fitur-fitur yang berbeda.
    • (sebagai kata kerja) Proses mengubah data spasial mentah menjadi bentuk yang dapat digunakan oleh manusia. Biasanya bentuk itu adalah representasi visual: sebuah peta dalam bahasa biasa.
  • renderer (see Category:Renderers): Sebuah bagian dari perangkat lunak yang merender basisdata peta menjadi bentuk yang dapat digunakan. Biasanya ini berarti seperti file gambar peta tradisional yang analog, tapi dirender oleh routers dan perangkat lunak spesial lainnya.
  • The Rails Port: Komponen utama OSM: Protokol antarmuka (API) dan komponen tampilan depan situs web sering diacu sebagai "The Rail Port" karena dulu pernah ada usaha migrasi perangkat lunak ke "Ruby" di dalam kerangka kerja "Rails Web Development". Sebelumnya, internal OSM diimplementasikan sebagai program mandiri yang di dalam bahasa pemrograman Ruby.

S

  • segment: Segmen adalah salah satu tipe elemen dalam versi lama API OSM.
  • SiRFstar III: Sebuah chipset GPS oleh SiRF Technologies.
  • slippy map: Kata 'slippy' atau licin (bukan yang statis) digunakan untuk menerangkan sebuah gambar peta yang dapat digeser-geser, memungkinkan pengguna dapat melihat bagian pinggir dari sebuah tampilan.
  • SotM: State of the Map: Acara tahunan, Konferensi Internasional OpenStreetMap, yang diselenggarakan oleh Yayasan OpenStreetMap. Juga menjadi nama dari konferensi lokal, yang diselenggarakan oleh tim lokal dan bukan Yayasan OSM (OSMF). Contohnya untuk yang ini adalah SotM Europe.
  • string: Runtutan huruf dan angka yang diperlakukan sebagai sebuah unit oleh program komputer. Ini dapat memiliki arti bahasa yang natural, arti bahasa komputer, kedua-duanya atau bukan.
  • survey: Mengumpulkan informasi untuk dipetakan dengan cara berjalan kaki, bersepeda atau berkendara dengan berkeliling dan mengamati. Ini berseberangan arti dengan teknikpemetaan kursi (armchair mapping). Anda dapat menyimpan rekaman observasi peta Anda ketika sudah berada di rumah atau menggunakan editor di perangkat bergerak untuk memetakan sebuah area. Lihat halaman Teknik Pemetaan.
  • SVG: Scaleable Vector Grapics. XML format untuk merepresentasikan grafik vektor. Peta SVG dapat diekspor menggunakan tab 'export', atau dibuat oleh Osmarender.

T

  • tag: atau Penanda adalah sebuah representasi dari sebuah atribut dari beberapa obyek yang dapat disimpan oleh basisdata OSM. Penanda ditambahkan pada elemen dan changeset. Setiap penanda adalah sebuah pasangan kunci (key)=nilai (value). Sebagai contoh, sebuah elemen di dalam basisdata mungkin memiliki penanda seperti amenity=school dan name=Mahatma Ghandi Middle School, di mana amenity dan name adalah kunci (keys), sementara school dan Mahatma Ghandi Middle School adalah nilainya (values). Kebanyakan halaman yang akan anda kunjungi di wiki ini adalah untuk menggambarkan penanda mana yang digunakan di OpenStreetMap. Lihat halaman Penandaan yang menggambarkan cara penambahan penanda ke elemen.
  • tagging scheme (juga schema): atau skema penandaan adalah sebuah sistem yang sudah mapan untuk penandaan obyek-obyek tertentu. Seamark Tagging Schema adalah contoh yang baik untuk skema ini - meskipun skema lain ada yang lebih sederhana dibanding skema ini.
  • talk page: Sebuah halaman yang digunakan untuk membicarakan halaman "utama". Sebagai contoh, halaman ini adalah halaman Daftar Istilah. Untuk membicarakan apa-apa yang ada di sini, Anda dapat mengunjungi Talk:Glossary. Jangan salah dan tertukar dengan sebuah user talk page. Lihat juga Wikipedia:Talk page on Wikipedia.
  • template: Di dalam Wiki, sebuah template adalah bagian dari markup wiki yang tampilan tulisan (render) disajikan secara spesial. (sebagai contoh, mungkin bisa seperti sebuah huruf yang berbeda). Menggunakan sebuah template pada suatu halaman disebut “transcluding” sebuah template: artinya, selain disertakan di halaman tersebut, template itu juga dapat diubah secara terpusat di semua halaman (trans) tempat template tersebut digunakan. Lihat manual dari MediaWiki: mw:Help:Templates.
  • tiles: Files gambar-gambar kecil yang menyusun slippy map. Disebut demikian karena susunannya mengikuti pengaturan seperti grid kotak-kotak.
  • top-level tag: sebuah penanda yang menentukan sifat dari sebuah fitur peta, dan dapat digunakan secara mandiri.
  • trace: (kata benda) Biasanya merujuk ke sebuah GPS trace, sebagaimana di website: traces. Untuk sebagai kata kerja, lihat tracing.
  • tracing: (1) Mengikuti fitur peta yang terlihat dari foto udara untuk menjadikannya obyek di dalam peta (contohnya "mengikuti garis luar sebuah bangunan" (untuk membuat fitur bangunan); (2) Membuat jejak (traces) dengan menggunakan perangkat penerima GPS.
  • transclude: Lihat template.
  • track: (1) Sebuah jejak GPS. (2) Sebuah tipe jalan yang kasar, sebuah jalur sepeda, sebuah jalur rel kereta atau sebuah jalur balap. (lihat Track).
  • tracelog atau tracklog: Lihat GNSS tracelog.
  • through traffic: Kendaraan yang hanya melewati sebuah area tanpa berhenti di dalamnya (hanya lewat saja).

U

  • user ID: Secara ketat, ini adalah nomor identifikasi unik (UID) dari seorang pengguna OSM. Istilah ini juga dapat merujuk pada nama pengguna seseorang. Setiap pengguna OSM memiliki keduanya: ID pengguna berupa angka biasanya disembunyikan, tetapi digunakan di beberapa layanan turunan sebagai pengenal yang lebih andal (karena tidak dapat diubah). UID dapat ditampilkan, misalnya dengan membuka changeset terakhir pengguna melalui situs osm.org, lalu membuka tampilan Changeset XML atau osmChange XML (tautan di bagian kiri bawah).
  • user name atau display name: Nama yang Anda gunakan untuk masuk ke OpenStreetMap. Itu juga muncul di halaman profil Anda, dan di dalam halaman profil.
  • user talk page: Tempat di mana orang lain dapat berbicara dengan Anda, secara publik, dengan cara memposting pesan di halaman personal Anda. Alamat halamannya adalah User talk:<YourUsername>. Jangan salah dan tertukar dengan sebuah halaman talk page.

V

W

  • way: Salah satu dari 3 tipe elemen, yang digunakan untuk merepresentasikan fitur linier atau garis (seperti jalan atau pagar) atau sebuah area (seperti bangunan). Sebuah "way" mewakili sebuah area jika memenuhi dua kondisi: (1) merupakan garis tertutup dan (2) memiliki penanda (tag) yang menunjukkan fitur sebuah area (seperti building=yes). Secara teknis, sebuah "way" adalah sebuah elemen yang terdiri dari kumpulan titik (nodes), memiliki daftar penanda, dan beberapa metadata. "Way" berkesinambungan (tidak boleh terputus) dan tidak bercabang.
  • wiki: Sebuah website yang dapat diedit oleh semua orang, bukan hanya oleh beberapa "petugas". Lihat juga di sini.
  • the Wiki, Wiki OSM: Website ini, wiki.openstreetmap.org. Titik rujukan utama yang berisi informasi tentang segala sesuatu mengenai OSM. Kebanyakan menggambarkan praktik terbaik atau yang paling diterima meski tidak selalu, dan tentu saja bukan 'kata terakhir'.
  • Wikibase: Sebuah ekstensi dari perangkat lunak MediaWiki wiki yang menggerakkan Wikidata dan data items OpenStreetMap.
  • Wikidata: Website wikidata.org yang dibina oleh Wikimedia Foundation. Menggunakan Wikibase, sama seperti data items OpenStreetMap.
  • WGS84: Datum geodetic yang dijadikan dasar bagi GPS. Semua geodata dalam OSM menggunakan WGS84. Ini bisa berbeda dengan geodata yang dikumpulkan dari beberapa sumber lain. Sebagai contoh, Royal Observatory di Greenwich berada di posisi 0°0'0"E di dalam ellipsoid bagi peta OS, tapi di 0°0'5"W dalam WGS84.

X

  • XML: eXtensible Markup Language, sebuah bahasa 'markup' yang digunakan untuk menerjemahkan kode informasi di dalam dokumen.

Lihat juga

Sumber-sumber Luar